Thursday, August 16, 2007

Pareto

Pareto itu prinsip 20/80. 20% memory kita menyumbang untuk penentuan 80% keputusan. 80% dari laba disumbang oleh 20% produk. 80% pembelian disumbang oleh 20% customer loyal. dst dst.

Dulu, pertama kali tahu prinsip pareto, aku langsung ngamati apa yang terjadi pada bisnisku. Produk apa saja yang menyumbang 80%. Siklus mana saja yang menyumbang 80%. Dan terus melakukan perombakan agar lebih fokus pada yang 80% ini.

Sekarang, produk yang menyumbang 80% laba itu sudah jadi produk utama. Terus ditambah lagi dengan beberapa produk lain yang penjualannya setara, hampir sama dengan produk awal yang menyumbang laba 80%.

Aku amati, penjualan produk di toko setara. Sepertinya masing masing punya segmen dan penggemar sendiri sendiri. Yang sederhana, harga so so, jalan. Yang harga so so juga, tapi rame, juga jalan. Yang mahal, bordir bagus, jalan. Yang mahal, bordir biasa tapi bahan bagus, juga jalan. Dan penjualannya juga rata rata. Hampir sama, kurang lebih. Kalo ada yang penjualannya menurun, biasanya karena stock yang lagi kurang.

So, setelah dulu ngikutin pareto untuk fokus ke produk yang menyumbang 80%. Sekarang kok kayaknya yang 20% jadi gak ada ya ? Maksudnya ya semua laba disumbangkan dengan rata oleh semua produk. Jadi muncul tanda tanya nich. Sebenarnya pareto memang berjalan continued, atau pareto itu ada kalau kita belum menganalisanya di awal ya ? Any comment ?